Kisah Nyata dari Film The Ghost and The Darkness

- 2 comments
Pernah menonton film The Ghost and the Darkness? Ya film tersebut diangkat dari kisah nyata sebuah peristiwa tragis yang terjadi pada akhir abad ke 19 di Kenya. Dan inilah kisahnya, seperti yang dikutip dari Terselubung :



Wilayah Tsavo terletak di selatan Kenya dekat perbatasan dengan Tanzania di basin sungai Tsavo dekat dengan tempat pertemuan sungai Tsavo dengan Sungai Athi. Wilayah Tsavo telah dihuni selama ribuan tahun oleh kumpulan para pemburu, dan kemudian oleh orang Kamba bergerak melalui daerah penggiringan ternak mereka atau mencari madu. Wilayah ini mencapai ketenaran pada tahun 1898 selama pembangunan jalur kereta api Mombasa-Nairobi, ketika dua ekor singa meneror para pekerja kereta api yang membangun jembatan. Selama periode 10 bulan sepasang singa itu menewaskan sedikitnya 35 orang.

Peristiwa itu diakhiri oleh Letnan Kolonel John Henry Patterson, yang bertanggung jawab atas pembangunan jembatan, setelah melakukan pengintaian dan pemasangan umpan. Boneka tubuh dua singa tersebut sekarang dapat dilihat di Field Museum of Natural History di Chicago.



Display Replika Kedua Singa Tsavo di Museum Chicago



Pada bulan Maret 1898 Inggris mulai membangun jembatan kereta api di atas Sungai Tsavo dipimpin oleh Letnan Kolonel John Henry Patterson. Disebut Uganda Railroad, dan membentang dari Mombasa (saat ini pantai Kenya) ke Danau Victoria, dan kemudian ke Uganda. Selama sembilan bulan pengerjaan konstruksi, dua singa Tsavo (yang tak memiliki bulu tengkuk) jantan, mengintai perkemahan, menyeret pekerja India dari tenda mereka di malam hari dan memangsanya. Para pekerja yang lain kemudian mencoba untuk menakut-nakuti singa dengan membuat api unggun dan boma (perlindungan), atau pagar duri di sekitar kamp mereka untuk melindungi mereka dari singa pemakan manusia tersebut, tetapi tidak berhasil. Singa tersebut dapat melompati atau merangkak melalui pagar duri. Setelah satu persatu pekerja menjadi korban, ratusan pekerja lainnya melarikan diri dari Tsavo, menyebabkan pembangunan jembatan terhenti. Patterson memasang perangkap dan mencoba beberapa kali untuk menyergap singa di malam hari dari sebuah pohon.

Setelah usaha yang gagal berulang-ulang, Patterson mendapat terobosan pertama pada tanggal 9 Desember 1898, ketika ia berhasil menembak singa pertama. Tembakan teersebut mengenai singa di kaki belakangnya, tetapi ia masih bisa melarikan diri. Kemudian, ia kembali di malam hari dan mulai menguntit Patterson saat ia mencoba untuk memburunya. Sebuah tembakan yang mengenai jantung akhirnya membunuh singa itu.



Singa Tsavo Pertama yang Dibunuh Patterson



Singa kedua tewas dua puluh hari kemudian. Patterson harus menembak setidaknya sembilan kali sebelum singa kedua itu mati. Patterson mengatakan bahwa singa itu tetap berusaha memanjat pohon tempat Patterson berada dalam usahanya mencapai Patterson, meskipun telah terkena tembakan berkali-kali.




Singa Tsavo Kedua yang dibunuh Patterson


Kedua ekor Singa tersebut berukuran besar. Yang pertama panjangnya sembilan kaki, delapan inci dari hidung ke ujung ekor dan tingginya tiga kaki sembilan inci saat berdiri. Butuh delapan orang untuk membawa bangkai singa tersebut kembali ke perkemahan. Setelah 25 tahun menghiasi karpet lantai rumah Patterson, kulit singa tersebut akhirnya dijual ke Chicago Field Museum pada tahun 1924 dengan harga US $ 5.000. Saat ini kulit beserta tengkorak asli kedua singa tersebut berada di display permanen Museum di Chicago.



Liang Singa Tsavo Pemakan Manusia



Jumlah pasti orang yang dibunuh oleh singa tidak jelas. Jumlah yang disebutkan Patterson, yaitu 135 korban diyakini dibesar-besarkan. Jumlah sebenarnya mungkin sekitar 35, dengan menganalisis sampel rambut dan tulang singa .

Kisah Singa pemakan manusia ini kemudian banyak dibuat filmnya. Setidaknya ada tiga film Hollywood, termasuk film tahun 1996 yang berjudul The Ghost and the Darkness di mana Val Kilmer memerankan Patterson.



Tengkorak dua singa tsavo yang menimbulkan insiden tahun 1898 di Kenya



Mengapa Singa-Singa ini Memangsa Manusia?
Hewan Singa pada umumnya tidak memburu dan memangsa manusia. Perilaku memangsa manusia dari singa-singa Tsavo ini kemungkinan dipicu oleh:

- Wabah penyakit rinderpest (wabah sapi) pada tahun 1898 yang mengurangi secara signifikan mangsa para singa, dan memaksa mereka untuk mencari sumber pangan alternatif.
- Singa Tsavo mungkin telah terbiasa menemukan mayat manusia di persimpangan sungai Tsavo yang secara rutin dilalui rombongan budak yang diangkut menuju Zanzibar.
- “Ritual Invitation”, yaitu kremasi yang dilakukan pekerja kereta api Hindu, aromanya mengundang para singa.
[Continue reading...]

10 Tempat Terseram di Dunia

- 0 comments
Banyak tempat-tempat didunia karena keadaan dan suasana menjadi tempat yang dianggap angker dan seram, dan inilah sepuluh diantaranya yang akan saya berikan kepada anda tempat terseram dan terangker didunia.

1. Kelly Road, Ohioville (Pennsylvania)


















Satu mil bagian Kelly Road, Ohioville, Pennsylvania, adalah daerah yang dilaporkan banyak orang bahwa telah terjadi hal-hal yang misterius. Disebutkan, jika seekor binatang masuk ke daerah misterius itu, yang tadinya binatang itu tenang tiba-tiba berubah menjadi ganas. Dan itupun terjadi bukan hanya pada hewan tetapi juga manusia yang masuk kesana. 
Jalan ini gelap dan tak terkena cahaya matahari karena terhalang hutan yang begitu lebat. Banyak yang menyebutkan pernah melihat penampakan berwarna putih atau mendengar suara-suara mengerikan. Tak ada seorangpun yang tahu pasti kenapa jalan pendek itu menjadi 'sarang hantu'. Namun ada teori yang menyebutkan hal itu berkaitan dengan kegiatan dimasa lalu didaerah itu, termasuk adanya kutukan terhadap tanah yang ada disana.


2. Catacombs, Paris (France)
















Karena populasi Paris yang semakin bertambah tiap tahunnya dan kebutuhan akan tempat tinggal yang mendesak, maka salah satu cara untuk mengatasinya yaitu dengan meniadakan 'kuburan'..mengerikan...Lalu bagaimana mayat-mayat tersebut?? Mayat-mayat tersebut ditumpuk disuatu tempat dibawah tanah  yang bernama Catacombs. hingga saat inipun tulang belulang dan tengkorak-tengkorak tersebut masih berada dibawah kota Paris yang gemerlap yang disebut juga dengan nama Empire Of The Dead. Setiap tahunnya ribuan turis mengunjungi tempat tempat ini, dan tidak sedikit dari mereka yang menemukan kejadian-kejadian aneh, grup tour mereka sekan diikuti oleh sesuatu dari belakang selama mereka mengunjungi Catacombs ini. Banyak kejadian bahwa ada orang-orang yang datang kesana tanpa pembimbing tour hilang disana tanpa diketemukan kembali.Dan ada yang datang hanya untuk main-main dan bercanda, akibatnya mereka hilang untuk selamanya.


3. Istana Drakula, Transylvania (Rumania).















Tempat ini dikenal sebagai tempat tinggal sekaligus markas Kaisar Vlad Drakula saat dia berperang melawan Turki. Saat ia berhasil dikepung pasukan Turki, dia berusaha kabur dengan membawa serta anaknya, tetapi malang anaknya jatuh dan tewas lalu iapun meninggalkannya, lalu istrinya bunuh diri didalam istana itu juga. Tempat itupun terkenal dalam masa Vlad drakula untuk tempat merajam dan menyiksa orang-orang Turki. Dan yang terkenal sadis adalah ia mengimpale massal orang-orang Turki tersebut, hingga ia dikenal juga dengan nama Vlad The Impaler. Tempat ini menjadi inspirasi bagi penulis novel asal Irlandia Bram Stoker untuk menulis novel yang berjudul DRAKULA.


4. Kota Berhantu New Orleans, Lousiana.






Kota berhantu New Orleans adalah tempat yang dianggap oleh masyarakat lokal, pengunjung, paranormal penyelidik diseluruh dunia sebagai yang paling terseram dan terangker di seluruh Amerika Serikat. Dengan semua masa lalu dan kegiatan rohani mengambil tempat di pusat plot yang angker ,teramat seram, gelap, dan diantara dua dunia. Yang kebanyakan saksi melihat kota ini semuanya berasal dari dunia ghaib. 
Dengan 200 tahun lamanya cerita tentang voodo yang melibatkan kutukan, Spanyol oak moss draped dikelilingi duels, pembunuhan kejam, cerita dari Revolution War Pirates dan Civil War Prajurit, dan Jazz. New Orleans memiliki reputasi sebagai salah satu kota wisata paling angker. Cerita lainnya yaitu cerita tentang hantu yang menghantui New Orleans, hantu tersebut adalah dari Lalaurie House yang bertempat di 1140 Royal Street.


5. Colosseum, Rome (Italy)




















Dibalik keindahannya ternyata Colosseum, Roma ternyata menyimpan sesuatu yang kelam. Pemandu wisata dan pengunjung sama-sama telah melaporkan adanya beberapa tempat terasa dingin tiba-tiba, ada yang menyentuh atau mendorong, penjaga keamanan yang melakukan pengamanan disekitar colosseum melaporkan mendengar suara dari pedang yang beradu, suara tangis  dan yang cukup aneh dan membingungkan adalah suara-suara hantu hewan seperti roars dari singa dan gajah, hantu tersebut oleh penduduk sekitar sudah terlihat diantara tempat duduk distadion besar, disana juga terlihat prajurit Roma,siluet pada waktu malam hari merupakan pemandangan yang umum disini.


6. The Screaming Tunnel, Warner Road Canada.






















The Screaming Tunnel adalah sebuah terowongan yang menurut legenda setempat dihantui oleh hantu gadis muda, yang melarikan diri dengan pakaian terbakar dari sebuah bangunan peternakan yang terbakar lalu meninggal didalam dinding terowongan.


Beberapa versi dari legenda lokal lainnya adalah bahwa gadis itu dibakar oleh ayahnya yang marah setelah ia kehilangan hak asuh atas anak-anaknya setelah perceraian.


Cerita lainnya tentang seorang gadis muda yang diperkosa didalam terowongan dan tubuhnya dibakar untuk menghilangkan jejak.


Yang jelas didalam terowongan itu selalu terdengar jeritan gadis muda yang sekarat, diakui fenomena ini diduga menjadi asal nama terowongan tersebut.


7. Ohio University, Amerika.

















Dikampus ini terkenal dengan beberapa ruangan-ruangan dan tempat yang terkenal angker yaitu:
-  Wilson Hall , yang terkenal karena cerita tentang seorang gadis yang diduga penyihir  yang bunuh diri beberapa saat setelah menulis tentang setan dan hal-hal supranatural di dinding dalam ruangan dengan darahnya sendiri.


- Terdapat lima kuburan yang membentuk sebuah pentagram yang mengelilingi kampus, dengan gedung administrasi berada di tengah-tengah tanda setan.


- Washington Hall, yang terkenal dengan asrama pemain tim basket yang semuanya tewas secara tragis akibat tabrakan hebat, dan hantu mereka masih menghantui lorong, dan kadang-kadang kita dapat mendengar mereka menggiring bola.


- Katacomba Jefferson Hall, dimana banyak penampakan hantu telah terjadi. Dan akhirnya dipunggung bukit terdapat rumah sakit jiwa yang dikenal dengan ribuan labotaries dan elektro terapi kejut.Dan selain itu ada pasien yang yang menghilang, dan ditemukan lima minggu kemudian, tubuhnya telah membusuk dilantai dan meninggalkan noda yang sampai sekarang masih dapat dilihat.


8. Alcatraz Prison, San Fransisco.














Banyak cerita mengerikan yang datang dari penjara ini.Bahkan sebagian diantaranya telah di filmkan. Penjara ini telah lama ditutup, tapi kisah mengerikan tentang Alcatraz tak pernah lekang oleh waktu. Penjara ini terletak disebuah pulau yang diyakini sebagai pulau dimana segala kejahatan terjadi. Disana pembunuhan, kecelakaan, bahkan kasus bunuh diri merajalela.


Dengan sejarah gelap ini tak heran Alcatraz dikatakan menjadi salah satu tempat yang paling berhantu didunia. 


Selama bertahun-tahun berbagai laporan tentang Alcatraz masuk, diantaranya berasal dari pengunjung , mantan penjaga, mantan tahanan, dan karyawan layanan taman nasional. Menurut mereka, saat berkunjung mereka melihat sesuatu dimercusuar,ada juga yang mengaku mendengar jeritan yang sangat mengerikan.


Dan salah satu yang paling mengerikan adalah kisah mercusuar yang dibangun tahun 1854 yang telah roboh akibat gempa bumi yang melanda San Fransisco tahun 1906, tiba-tiba muncul kembali yang disertai suara mengerikan dan cahaya hijau berkedip yang dapat dilihat dari kejauhan. Lalu, semuanya hilang secara tiba-tiba.


9. Salem, Oregon.

















Kota Salem menyimpan cerita tragedi Salem tahun 1692. Pada tahun tersebut banyak orang yang disiksa dan dibunuh karena dituduh sebagai penyihir, meskipun tidak ada bukti. Setiap bulan Oktober, penduduk kota Salem selalu merayakan pesta hantu dibeberapa tempat misteri. Salah satunya adalah di Witch House, yang merupakan bangunan tertua dikota Salem dan merupakan rumah Jonathan Corwin, hakim yang bertanggung jawab atas meninggalnya 19 wanita di Salem.


10. Pemakaman Greyfiar Firk, Edinburgh (Skotlandia)














Dinilai sebagai kuburan terangker didunia, penduduk setempat disana sering kali mendapat udara yang sangat dingin, dan bau-bau busuk bila melewati daerah pekuburan itu, dan pada malam hari sering kali terdengar jeritan-jeritan dari dalam pekuburan itu. Bunyi barang pecah belah juga kerap terdengar dari sana. Rumah-rumah yang berdekatan dengan wilayah ini sering kali dihantui, hantu yang terkenal didaerah ini adalah hantu roh seorang pejabat George Mc Kenzie yang disiksa hingga tewas. Turis dan pengunjung lokal dilarang datang kedaerah ini tanpa pemandu turis, dan disana dilarang mengambil foto.
[Continue reading...]

Sejarah Singkat Doraemon

- 2 comments
Doraemon. Sumber : Liat di Gambar
Siapa yang tidak tahu animasi ini? Tentu, ini adalah Doraemon yang sangat mendunia.  Robot kucing yang sangat menakjubkan.  Kantung ajaibnya yang bisa mengeluarkan barang apapun dan menyimpan barang sebesar apapun.  Tapi tahukah kalian sejarah Doraemon? Simak artikel kali ini.

Bagaimana sejarah manga doraemon?

Seperti yang dikutip dari Wikipedia.com, Doraemon adalah judul sebuah manga populer yang dikarang Fujiko F. Fujio sejak tahun 1969 dan berkisah tentang kehidupan seorang anak pemalas kelas 5 sekolah dasar yang bernama Nobi Nobita yang didatangi oleh sebuah robot kucing bernama Doraemon yang datang dari abad ke-22. Dia dikirim untuk menolong Nobita agar keturunan Nobita dapat menikmati kesuksesannya daripada harus menderita dari utang finansial — yang akan terjadi pada masa depan — yang disebabkan karena kebodohan Nobita.

Lalu, bagaimana sejarah karakter Doraemon?

Kehidupan awal Doraemon tidak begitu baik. Ia adalah sebuah robot gagal yang dilelang kepada sebuah keluarga miskin yang terlilit utang, yang tak lain adalah keluarga keturunan Nobi Nobita. Doraemon pernah menjalani masa-masa berat: Ia hanya menjadi penjaga bayi setelah gagal melewati ujian di akademi robot, kedua telinganya hancur setelah digigit robot tikus, catnya luntur akibat ulahnya sendiri, dan masih banyak kisah sedih yang ia lalui pada tahun pertama sejak kelahirannya. Sampai suatu ketika, keluarganya mengirimkan ia kembali ke masa lalu, kira-kira 250 tahun yang lalu, zaman dimana Nobita Nobi, leluhur keluarga ini, masih hidup di Tokyo.

Misi Doraemon adalah untuk menolong Nobi Nobita (buyut dari Sewashi yang memiliki Doraemon). Nobita adalah seorang anak yang selalu mengalami nasib sial dan tak punya kemampuan apa-apa. Ia bodoh dalam pelajaran sekolah dan tidak bisa berolahraga, Nobita hanya berbakat dalam tembak-menembak,bermain karet, dan tidur; kemampuan yang hampir tak berguna di zaman Jepang modern. Inilah alasan mengapa ia gagal menjalani kehidupannya. Dan Doraemon dikirim dari masa depan untuk menjadikannya seorang pria yang sukses. Sangat ironis, sebuah robot gagal datang membantu seorang anak yang gagal. Tetapi pada kenyataannya, persahabatan kedua anak ini membuat mereka menjadi seseorang yang lebih baik.


Sumber :Link dan Link 2
Doraemon tiba pada tahun 1969, pada hari Tahun Baru Jepang bersama Sewashi, cicit Nobita. Ia keluar dari laci meja milik Nobita, dan sejak saat itu ia tinggal bersama Nobita, misinya adalah untuk mencegah Nobita menjadi orang gagal. Setiap kali Nobita tertimpa masalah, Doraemon akan segera membantu dengan alat-alat ajaibnya.

Kelihatannya misi Doraemon berhasil, karena ketika mereka menjelajah ke masa depan, Nobita melihat dirinya menikah dengan Shizuka, bukan dengan Jaiko. Dia juga melihat keturunannya hidup dalam kondisi yang lebih baik daripada ketika Sewashi mengirim Doraemon dulu; bahkan keturunan Nobi mampu membeli robot yang "tidak gagal", Dorami.

Diceritakan dalam manga dan anime, Doraemon dan Nobita saling bekerja sama untuk memperbaiki kehidupan mereka masing-masing. Mereka saling bekerja sama dan tolong-menolong. Banyak juga cerita yang menampilkan kisah keberanian dan kegigihan mereka untuk mempertahankan persahabatan yang sudah mereka jalin.

"Stand by Me, Doraemon" Sumber : Link

Banyak website membicarakan tentang doraemon akan berakhir dengan munculnya film doraemon dengan judul "Stand by Me, Doraemon".  Tidak ada yang tahu kepastiannya, tapi film itu akan muncul di Jepang Agustus nanti.  Siapkah kalian para pecinta Doraemon jika film Doraemon harus berakhir?
[Continue reading...]

Sejarah Singkat Mesin Penyedot Debu

- 0 comments
Prototype mesin penyedot debu buatan Ives McGaffey
Siapa yang tidak tahu mesin penyedot debu? Mesin ini sangat populer karena dapat dengan mudah menyedot serta membersihkan kotoran yang tidak memungkinkan dijangkau oleh tangan.  Apakah kalian tahu sejarah mesin penyedot debu? Mari simak artikel kali ini..

Seperti yang diinformasikan oleh Sains.me James Murray Spangler dari Amerika adalah orang pertama yang memperkenalkan mesin penyedot debu pada tahun 1907. Penyedot debu yang diperkenalkan Murray adalah penyedot debu yang dioperasikan dengan listrik dan berukuran kecil sekaligus ringan sehingga mudah digunakan. Namun, jauh sebelum Murray beberapa penemuan penyedot debu telah dilakukan.

Prototipe mesin penyedot debu karya Ives McGaffey dari Amerika pertama kali dibuat pada 1871. Mesin bernama Aspirator ini menggunakan sistem kerja pompa udara yang dibalik dan digerakkan dengan mesin uap. Aspirator pada saat itu hanya cocok digunakan pabrik besar.

Hubeth Cecil Booth dari Inggris pernah juga membuat mesin penyedot debu menggunakan listrik pada tahun 1901. Namun penyedot debu karya pemilik perusahaan Vacuum Cleaning Company ini masih sangat besar sehingga tidak efisien untuk digunakan.

Setelah semua pembuatan mesin tersebut, karya James Murray Spangler merupakan penyedot debu yang paling efisien untuk digunakan hingga pada akhirnya penemuan tersebut dijual kepada William H. Hoover. Hoover memproduksi alat tersebut dengan nama Hoover Model O. Sejak itu, Hoover menjadi pembuat penyedot debu ternama di dunia.
[Continue reading...]

Bahan Pembentuk Duri Landak

- 1 comments
Landak. 

Siapa yang tidak kenal hewan yang satu ini? Ya, landak. Hewan yang terkenal berduri tajam ini berbentuk kecil dan lucu. Namun, dibalik kelucuan tubuhnya ini ada duri yang dapat ia keluarkan. Terbuat dari apa duri - duri landak? Simak artikel kali ini..

Landak merupakan hewan mamalia yang unik. Keunikan tersebut tampak secara fisik berupa duri-duri yang ada di punggungnya. Fungsi duri-duri ini bukan membantu landak untuk menyerang, namun digunakan untuk bertahan dari serangan para pemangsa landak. Jadi, pada saat landak diserang, duri-duri pada punggungnya akan mengembang sehingga membuat pemangsanya tertusuk. 

Terbuat dari bahan apa sih pembentuk duri landak yang keras dan tajam ini?

Duri-duri ini merupakan modifikasi dari rambut yang terbuat dari protein keratin. Istimewanya, di setiap rambutnya, terdapat poros berongga dan otot tersendiri. Hal inilah yang menyebabkan duri landak dapat muncul saat landak merasa terancam.

Bagaimana awal dari duri landak?

Pada saat awal dilahirkan, landak memiliki sekitar 100 duri putih kecil yang muncul. Dalam beberapa jam duri putih kecil ini mengalami pengerasan. Setelah empat atau lima hari, duri-duri ini mulai tergantikan dengan duri keras yang berwarna lebih gelap, namun masih berukuran pendek. Pada akhirnya, sekitar usia dua sampai empat minggu, landak mulai mendapatkan mantel duri akhir yang dewasa. Pada saat itu, landak memiliki 8000 duri yang tumbuh. Wow!
[Continue reading...]

Moefikasi, Trend pemasaran terbaru di Jepang

- 1 comments


Jepang memang tidak ada henti-hentinya membuat hal aneh (atau mungkin unik ?). Baru baru ini muncul sebuah web-browser-online-game terbaru buatan Jepang, yaitu Kancolle atau Kantai Collection. Kehadirannya langsung disambut baik dan mendapat jutaan user per-harinya. Sungguh bukan hal yang kecil untuk sebuah browser game. Game ini berkisar tentang perang menggunakan kapal, bukan kapal biasa namun kapal yang 'berubah'....

Melihat gambarnya saja sudah jelas kan ? ya ! sebuah kapal perang menjadi gadis cantik ! 
Entah apa yang dipikirkan orang Jepang disana, namun game ini mendulang banyak popularitas akhir akhir ini. Bahkan untuk 'regristasi' akun saja kalian harus ikut sebuah Lotre ! (ya, lotre /undian), memang aneh ini game, namun hebatnya masih saja orang tertarik memainkannya dan kabarnya anime-nya akan segera di buat. Dan juga berkat game ini lah trend mengubah-benda-menjadi-gadis-imut atau biasa disebut Moefikasi mulai terkenal.

Tak berhenti sampai di kapal perang, Moefikasi mulai menjalar ke segala bidang. Dan kebanyakan dari moefikasi ini dibuat untuk tujuan komersil atau iklan. Mulai dari Benteng, Kepolisian, Militer, Komponen elektronik, dan kaldu ayam. Bahkan kabarnya kementrian Jepang ikut-ikutan membuat sebuah maskot untuk Twitternya. Aneh bukan ? Mau aneh ataupun tidak, namun strategi moefikasi ini terbukti ampuh dan menaikkan tingkat pelamar tentara mencapai 20%.

Langsung saja kalau mau lihat karya ajaib dari mereka ini :

Ini milik Kepolisian Osaka
ini milik salah satu benteng di Jepang
Ini moefikasi dari sebuah.... Vacuum tube.
Inilah moefikasi tentara Jepang yang  berhasil membuat jumlah pelamarnya meningkat 20%!
Dan inilah.... maskot Twitter milik Kementrian Jepang
Walaupun beberapa barang diantaranya sulit untuk di-'moefikasi'-kan. Namun nyatanya berhasil di buat oleh tangan tangan kreatif orang sana. Jadi terpikir, bagaimana ya kalau pemerintahan Indonesia ikut membuat maskot tersendiri ?

-Admin A

Sumber : JOI


[Continue reading...]

Fakta Unik dan Fungsi lain Lubang Hidung

- 0 comments
Gambar hidung manusia. 

Hidung manusia terdiri dari 2 lubang hidung, kiri dan kanan. Tapi, apakah kedua lubang hidung itu memiliki perbedaan? Apakah lubang hidung memiliki keunikan tersendiri di setiap lubangnya? Mari kita simak di artikel kali ini...

Kita memiliki hidung berlubang 2, disebelah kiri dan disebelah kanan. Apakah fungsinya sama untuk menghirup dan membuang nafas?

Sebenarnya fungsinya tidak sama dan dapat kita rasakan bedanya; sebelah kanan mewakili matahari atau mengeluarkan panas (tidak panas seperti api) dan sebelah kiri mewakili bulan atau mengeluarkan dingin (tidak terlalu dingin, namun dapat dibedakan).

Apakah pernafasan dan lubang hidung saling berkaitan dengan sakit kepala dan lelah?

Penafasan dan lubang hidung berkaitan dengan ketenangan seseorang.  Jika sakit kepala, cobalah menutup lubang hidung sebelah kanan dan bernafaslah melalui hidung sebelah kiri dan lakukan kira-kira 5 menit, sakit kepala akan sembuh secara perlahan.

Lalu jika kalian merasa lelah, lakukan bolak-balik. Tutup lubang hidung sebelah kiri dan bernafaslah melalui hidung sebelah kanan. Tak lama kemudian, Anda akan merasakan segar kembali.

Mengapa itu bisa terjadi? Apa hubungannya?

Sebab lubang hidung sebelah kanan mengeluarkan panas, sehingga gampang sekali panas, Lubang hidung sebelah kiri mengeluarkan dingin.

Apakah kalian tahu?

  1. Perempuan bernafas lebih dengan hidung sebelah kiri, sehingga hatinya gampang sekali dingin.
  2. Laki-laki bernafas lebih dengan hidung sebelah kanan, sehingga gampang sekali marah.
Bagaimana? Unik bukan lubang hidung kita? Mari kita bersyukur dan manfaatkan sebaik - baiknya lubang hidung kita ini. See ya next post!
[Continue reading...]

Siapakah Penemu Perangkap Tikus Pegas?

- 0 comments
Gambar Perangkap Tikus.

Tikus. Merupakan hewan yang sangat menjijikan. Betapa tidak? Sudah masuk kedalam got, lalu masuk kerumah kita. Maka, kita akan memasang jebakan tikus seperti gambar diatas. Lalu, apakah kalian tahu bagaimana sejarah perangkap tikus dan siapa penemunya? Jika masih penasaran, kita bahas disini.

Siapa penemu alat perangkap hewan?

Sebenarnya alat perangkap hewan, termasuk tikus, telah ditemukan sejak jaman dulu ketika orang masih tinggal di gua-gua. Pada masa itu, orang menangkap hewan untuk berbagai tujuan, di antaranya untuk dimakan dagingnya, untuk diambil kulitnya sebagai bahan pakaian, atau sebagai pertahanan melawan hewan-hewan predator. Bentuk dan desain serta cara kerjanya terus disempurnakan hingga saat ini dan perangkap tikus yang paling banyak digunakan di dunia adalah yang menggunakan pegas seperti yang kita kenal saat ini.

Lalu, siapa penemu perangkao tikus pegas?

Hingga kini, perangkap tikus yang menggunakan cara kerja mengandalkan pegas dianggap yang paling efektif untuk memenuhi dua tujuan, yaitu untuk riset dan untuk pemberantasan hama. Perangkap tikus model inilah yang ditemukan oleh John Mast. John Mast merupakan warga Lancaster, Pennsylvania. Pada tahun 1985 ia mulai membuat perangkap tikus model pegas dan mematenkannya. Dialah yang tercatat sebagai orang pertama yang memiliki hak paten atas perangkap tikus menggunakan pegas.

Karena efektivitasnya, perangkap tikus John Mast segera populer meski tanpa iklan dan promosi. Lantas John Mast menjual penemuannya pada Oneida Community Ltd, sebuah perusahaan yang memproduksi perabotan perak. Setelah mendapatkan hak atas temuan John Mast, perusahaan itu mendiversifikasi produknya dengan perangkat berbahan baja, termasuk dalam pembuatan perangkap tikus.

Bagaimana cara perangkap tikus John Mast bisa mendunia?

Awalnya produksi perangkap tikus Oneida hanya ditujukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat setempat. Namun permintaan terus berdatangan dari tempat-tempat lain dan bisnis ini menjadi bisnis yang paling menguntungkan. Perusahaan-perusahaan lain kemudian tertarik memproduksinya juga. Pada tahun 2000an, pabrik perangkap tikus Woodstream di Pennsylvania mampu memasarkan 10 juta perangkap tikus per tahun.

Paten perangkap tikus yang dibuat John Mast pun memicu banyak orang untuk memodifikasinya dan membuat paten baru. Kini, tercatat ada 4.400 paten perangkap tikus di Kantor Paten Amerika. Namun tidak semua paten perangkap tikus itu mampu diwujudkan menjadi alat perangkap yang bisa dijual dan menguntungkan. Dari 4000an paten, hanya sekitar 25% yang dapat menghasilkan perangkap tikus layak pakai dan bisa dijual. Meski begitu, perangkap tikus model John Mast tetap yang paling populer.
[Continue reading...]
 
Copyright © . Detail dot - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger