Moefikasi, Trend pemasaran terbaru di Jepang



Jepang memang tidak ada henti-hentinya membuat hal aneh (atau mungkin unik ?). Baru baru ini muncul sebuah web-browser-online-game terbaru buatan Jepang, yaitu Kancolle atau Kantai Collection. Kehadirannya langsung disambut baik dan mendapat jutaan user per-harinya. Sungguh bukan hal yang kecil untuk sebuah browser game. Game ini berkisar tentang perang menggunakan kapal, bukan kapal biasa namun kapal yang 'berubah'....

Melihat gambarnya saja sudah jelas kan ? ya ! sebuah kapal perang menjadi gadis cantik ! 
Entah apa yang dipikirkan orang Jepang disana, namun game ini mendulang banyak popularitas akhir akhir ini. Bahkan untuk 'regristasi' akun saja kalian harus ikut sebuah Lotre ! (ya, lotre /undian), memang aneh ini game, namun hebatnya masih saja orang tertarik memainkannya dan kabarnya anime-nya akan segera di buat. Dan juga berkat game ini lah trend mengubah-benda-menjadi-gadis-imut atau biasa disebut Moefikasi mulai terkenal.

Tak berhenti sampai di kapal perang, Moefikasi mulai menjalar ke segala bidang. Dan kebanyakan dari moefikasi ini dibuat untuk tujuan komersil atau iklan. Mulai dari Benteng, Kepolisian, Militer, Komponen elektronik, dan kaldu ayam. Bahkan kabarnya kementrian Jepang ikut-ikutan membuat sebuah maskot untuk Twitternya. Aneh bukan ? Mau aneh ataupun tidak, namun strategi moefikasi ini terbukti ampuh dan menaikkan tingkat pelamar tentara mencapai 20%.

Langsung saja kalau mau lihat karya ajaib dari mereka ini :

Ini milik Kepolisian Osaka
ini milik salah satu benteng di Jepang
Ini moefikasi dari sebuah.... Vacuum tube.
Inilah moefikasi tentara Jepang yang  berhasil membuat jumlah pelamarnya meningkat 20%!
Dan inilah.... maskot Twitter milik Kementrian Jepang
Walaupun beberapa barang diantaranya sulit untuk di-'moefikasi'-kan. Namun nyatanya berhasil di buat oleh tangan tangan kreatif orang sana. Jadi terpikir, bagaimana ya kalau pemerintahan Indonesia ikut membuat maskot tersendiri ?

-Admin A

Sumber : JOI


1 comments:

 
Copyright © . Detail dot - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger